Depresi itu sangat menakutkan.
Bisa membuat seseorang kehilangan seluruh kedamaian-nya, bahkan hidupnya!
Itulah depresi, suatu kondisi dimana kebencian dan kemarahan yang bertumpuk terlalu lama.
Kebencian, dan kemarahan memang tidak seharusnya di lampiaskan.
Sebab, hal tersebut bisa berdampak pada banyak hal:
- Kesehatan mental bisa terganggu
- Kesehatan fisik bisa terganggu
- Hubungan sosial bisa rusak
- Kepercayaan bisa runtuh
Oleh karena itu, saya telah menemukan sesuatu yang bisa mengatasi depresi, tanpa efek samping!
Dalam beberapa menit ke depan, Anda akan mempelajari:
- Apa saja ciri depresi
- Apa itu metode sadar & pisah
- Praktek Sadar & pisah sehari-hari
--
Namo tassa bhagavato arahato sammāsaṃbuddhassa
Namo tassa bhagavato arahato sammāsaṃbuddhassa
Namo tassa bhagavato arahato sammāsaṃbuddhassa
--
Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Bhante Gunasiri.
Berkat beliau saya menemukan salah satu metode yang ampuh untuk mengatasi stres dan depresi.
Saya akan memulai.
Apa saja ciri depresi
- Sering sedih dan merasa kosong
- Tidak ingin melakukan apapun
- Merasa bersalah terus menerus
- Sulit tidur dan konsentrasi
- Tidak nafsu makan & sering kelelahan
- Menghindari interaksi dengan orang lain
- Sering berpikir untuk bunuh diri
- Gampang marah dan gampang tersinggung
--
Orang-orang yang depresi bisa disembuhkan.
Tapi banyak sekali PR yang harus dikerjakan.
Bukan hanya oleh dirinya sendiri, tapi oleh orang disekitarnya.
Oleh karena itu, jika Anda merasa telah depresi ini adalah panduan yang tepat.
Sedangkan, jika Anda merasa orang tersayang Anda yang depresi, maka berikan panduan ini.
Dengan panduan ini, saya harapkan Anda bisa membebaskan diri dari pikiran-pikiran negatif (kilesa).
Sebab, ketika Anda penuh kesadaran (waspada), maka pikiran negatif tidak akan muncul.
Jika pikiran negatif muncul, kesadaran akan mengetahui-nya dan ciri dari pikiran tersebut akan terlihat.
Dengan rutin-nya Anda melakukan sadar & pisah, maka kesadaran akan bisa memisahkan pikiran dari batin Anda.
Setelah-nya, Anda tidak lagi hanyut pada pikiran yang berlandaskan depresi dan karma tersebut.
Kita akan masuk ke inti panduan, yaitu metode "sadar & pisah".
Apa itu metode sadar & pisah?
Metode sadar & pisah adalah metode yang berdasarkan atas metode "tahu badan".
Bhante Gunasiri mengajarkan meditasi vipassana, didalam-nya terdapat latihan dasar bernama "tahu badan" atau "cittanupassana".
Cittanupassana adalah perenungan terhadap kesadaran.
Perenungan ini bisa membantu menghentikan proses berlangsungnya hambatan mental ketika meditasi.
Menggunakan cittanupassana ini, Anda bisa memisahkan pikiran dan juga kesadaran.
Dengan demikian, Anda akan bisa mengatasi hambatan mental yang muncul karena depresi.
Bisa dibilang, sadar & pisah adalah salah satu dari tiga cara cittanupassana yang diajarkan oleh Bhante Gunasiri.
Cara praktek metode sadar & pisah
Dalam posisi duduk, maka Anda bisa merenungkan ini:
- Kempiskan Perut
- Busungkan dada
- Duduk-duduk-duduk (atau sesuai posisi)
Lakukan dalam kondisi mata tertutup ataupun setengah tertutup.
Penjelasan
Fungsi kempiskan perut adalah agar Anda bisa menyadari jasmani kasar Anda dengan cepat.
Ketika dalam hati menyebut perut kempis, maka Anda benar-benar mengempiskan perut Anda.
Jangan cuma menyebut dalam hati, tapi tidak dilakukan.
Hal ini bertujuan untuk membawa kesadaran pada jasmani kasar dan tidak hanyut pada pikiran.
Segera setelah perut Anda kempis, busungkan dada Anda.
Dalam batin menyebut "dada busung". Anda langsung lakukan.
Ini bertujuan agar tubuh Anda tegak.
Tubuh yang tegak akan membawa kesadaran untuk tidak hanyut pada pikiran.
Sebaiknya tidak ada jeda terlalu lama antara "perut kempis" dengan "dada busung".
Setelah itu, dalam batin katakan posisi Anda.
Jika Anda sedang duduk, katakan "duduk". Begitu juga ketika Anda "berdiri" ataupun "berbaring".
Contohnya, ketika Anda sedang berdiri, Anda instruksikan:
Perut kempis Dada busung Berdiri, berdiri, berdiri.
Ketika Anda menginstruksikan dalam batin, maka arahkan kesadaran Anda mengalir dari ubun-ubun ke jari kaki.
Ini seperti merasakan guyuran air dari kepala ke seluruh badan, kemudian turun sampai jari kaki.
Anda sadari saja kesadaran Anda mengalir dari atas ke bawah.
Praktek Sadar & Pisah sehari-hari
Sehari-hari, Anda mungkin akan stres karena depresi Anda muncul.
Anda bisa saja berpikir negatif dan ingin melakukan hal-hal ekstrim.
Anda hanyut pada pikiran tersebut.
Manifestasi-nya, Anda benar-benar akan berada dalam kondisi mental negatif.
Untuk mengatasi hal tersebut, Anda harus memiliki perhatian penuh (mindfulness).
Dengan perhatian penuh dan kewaspadaan, Anda bisa memisahkan pikiran negatif dari kesadaran Anda.
Ingatlah bahwa, pikiran itu adalah karma masa lampau.
Segala hal yang pernah Anda lakukan akan muncul di pikiran karena itulah disebut karma masa lampau.
Pikiran adalah aktif tapi tidak netral.
Kesadaran juga aktif tapi netral.
Perhatian hanya satu.
Ketika perhatian memilih kesadaran pada jasmani kasar, pikiran tidak bisa "menyusup".
Dengan demikian, dalam batin Anda, perhatian Anda pada kesadaran penuh bukan ikut hanyut pada pikiran yang berkelana-kemana-mana.
--
Seringkali pikiran menipu Anda, merenungkan masa lampau dan memprediksi masa depan.
Pikiran itulah yang akan menghanyutkan Anda.
Dengan berkesadaran penuh, waspada, mindful, maka Anda sadar apa yang sedang terjadi.
Melalui kesadaran ini, Anda akan bisa memisahkan kesadaran dari pikiran.
Kesadaran yang bertahan terus-menerus akan mengikis kotoran batin (kilesa) dan menyembuhkan depresi Anda.
Sebab, ketika kesadaran berpisah dengan pikiran, maka yang tersisa hanyalah kedamaian.